Rendang Daging

Diposkan oleh Unknown on Wednesday, November 14, 2012

Bahan:

1 kg daging sapi gandik atau paha, potong sesuai selera.
2 buah serai, geprek, potong jadi 2 bagian.
1 lembar daun kunyit (jika ada).
1 buah asam kandis (jika ada)
5 helai daun jeruk purut
2 liter santan kental
garam secukupnya

Bumbu Halus:

250 gr cabe merah, buang bijinya
10 bawang merah
5 siung bawang putih
25 gr lengkuas segar, kupas
25 gr jahe, kupas

Cara Membuat:

-   Cincang semua bahan bumbu halus kemudian blender sampai halus.  Jika perlu tambahkan sekitar 50 ml santan untuk mempermudah proses penghancuran.

-   Campur daging dengan bumbu yang dihaluskan, taruh dalam wajan ukuran besar (kapasitas minim 4 liter). Tuang santan, tambahkan serai, asam kandis, daun jeruk purut dan daun kunyit.

-  Masak dengan api antara sedang dan besar sampai santan mendidih. ( Kurang lebih 0.5 jam )Kecilkan api ke posisi sedang, masak selama 1.5 jam sampai keluar minyak.

-    Aduk sekali-kali.

-    Incipi, tambahkan garam sesuai selera.

-    (Catatan : Sampai di sini masakan sudah bisa anda santap dengan kuah kental, namanya Kalio).

-   Kecilkan lagi api, masak sambil terus diaduk sampai santan mengering dan minyak terserap oleh daging. ( Kurang lebih 0.5 jam).

-    Hidangkan panas dengan nasi, rebusan daun singkong dan sambal lado mudo. Lihat juga Resep Dendeng Batokok



Galeri Foto :

Sumber: Google.com

{ 0 komentar... read them below or add one }

Post a Comment