Pantai Nusa Tenggara Timur

Diposkan oleh Unknown on Tuesday, November 20, 2012

A. Pantai Kolbano 
 
 
Pantai Kolbano terletak di Desa Kolbano, Kecamatan Kolbano, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Provinsi Nusa Tenggara Timur dengan Luas wilayah Desa Kolbano 17 Km2. Pantai Kolbano terkenal dengan batu warnanya dan sudah dimanfaatkan penduduk setempat sejak tahun 1971. These stones are usually used as decorative stone in gardens.

Pantai ini memiliki berbagai bentuk bebatuan dan warna yang beragam seperti merah, hijau, kuning, hitam, bahkan batu bercorak yang memiliki tiga warna (merah, hitam dan krem).

Galeri Foto:
 
 
B. Pantai Koka Flores
 

Daratan Flores menyimpan banyak keindahan pemandangan alam eksotis, meskipun belum sepopuler pantai-pantai di Bali atau Lombok. Salah satu pantai indah namun belum banyak didatangi adalah Pantai Koka, yang terletak 48 km dari kota Maumere, Kabuparen Sikka, Flores.

Untuk menuju area yang dijuluki 'The Dream Beach' nya kota Maumere ini memang tidak mudah, karena jalan masuknya kurang terlihat dan papan penunjuk arahnya pun tidak terlalu jelas. Namun untuk ke sana, Anda bisa meminta bantuan penduduk setempat.

Seperti dikutip dari detiktravel, untuk bisa menikmati keindahan eksotis Pantai Koka, Anda harus menyusuri jalan yang berkelok-kelok menuju arah Ende. Perjalanan biasanya memakan waktu selama satu jam hingga akhirnya tiba di Kecamatan Paga, yang merupakan lokasi pantai ini. Oh ya, sebelum memasuki Kecamatan Paga, Anda bisa menikmati ikan asap yang dijual di sepanjang jalannya. Untuk tiga ekor ikan asap berukuran besar, Anda cukup merogoh kocek Rp 20 ribu saja.

Galeri Foto:
 
 
C. Pantai Watotena


Pantai Watotena terletak di pulau adonara Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur, tepat di pertigaan arus antara pulau Adonara, Solor, dan Lembata. Dengan hamparan pasir putih yang sangat menawan, ditemani batu karang yang kokoh, serta deburan ombak yang besar, menjadikan pantai ini benar2 indah.

Sungguh tempat yang sangat asri, belum tersentuh kekotoran tangan manusia, namun tempatnya yang cukup terpencil, menjadikan objek wisata ini belum begitu terkenal. Pantai watotena terletak dibawah gunung boleng yang menjulang tinggi sekitar 1.700m di atas permukaan laut. Cuaca yang cukup ekstrim di NTT juga sangat berpengaruh pada tinggi dan besarnya gelombang di pantai ini.

Pantai Wato tena memiliki hamparan pasir putih yang indah. Pasir putih di pantai ini begitu bersih dan hampir tidak ada sampah penduduk yang berada diatasnya karena memang pantai ini hanya ramai dikala musim liburan saja. Meskipun memiliki pasir putih yang sangat indah namun sayangnya banyak batu karang di sekitarnya yang memisahkan antara pantai satu dengan pantai berikutnya sehingga saya harus menuruni batu karang tersebut untuk mencapai pantai berpasir putih disebelahnya yang lebih luas dan eksotis.

Galeri Foto:
 
 
 D Pantai Penggajawa
 
 
Penggajawa merupakan salah satu desa yang ada di kecamatan Nanga Panda, kabupaten Ende, provinsi Nusa Tenggara Timur, Indonesia. Desa ini merupakan satu dari 18 desa dan kelurahan yang berada di kecamatan Nanga Panda. Desa ini memiliki kodepos 86352.

Penduduk desa ini sebagian besar bersuku daerah Flores. Desa Penggajawa terkenal karena pantainya dengan batu-batu berwarna biru, sehingga sering dikunjungi wisatawan luar negeri.

Galeri Foto:
 
 
Sumber:
http://id.wikipedia.org/wiki/Penggajawa,_Nanga_Panda,_Ende
sumber : utiket.com

{ 0 komentar... read them below or add one }

Post a Comment