Museum Affandi di Yogyakarta

Diposkan oleh Unknown on Monday, January 7, 2013


Gerbang Galeri Seni Affandi
Museum Affandi terletak di jalan Adisucipto No 167, tepatnya di tepi barat sungai Gajah Wong. Kompleks museum yang menempati tanah seluas 3.500 meter persegi terdiri dari bangunan museum dan bangunan rumah yang dahulu merupakan rumah tempat tinggal pelukis Affandi beserta keluarga, Bangunan kompleks museum Affandi berbentuk rumah panggung dengan konstruksi tiap peyangga utama dan beton dari tiang-tiang kayu berukir. Koleksi lukisan Affandi yang tersimpan di museum berjumlah 300 buah yang sekarang dipamerkan di museumnya. Pada museum I tersimpan hasil karya Affandi dari tahun ke tahun hingga akhir hidupnya. Pada Museum II merupakan ruang pameran hasil karya Affandi, sulaman istrinya serta lukisan Kartika, Putrinya. Di samping lukisan Affandi dan keluarganya, di museum ini juga tersimpan beberapa lukisan karya pelukis Indonesia lainnya. Sejak tanggal 24 September 1984 Museum Affandi dikelola oleh Yayasan Affandi. Kemudian pada tahun 1997 Yayasan Affandi membangun galeri ketiga untuk melengkapi fasilitas dan sarana pendukung yang ada. Bangunan galeri ketiga diresmikan oleh Sri Sultan Hamengku Buwono X pada tanggal 18 Mei 2000.

Galeri Utama Museum Affandi
Museum tersebut berisi seluruh karya-karya sang maestro Affandi semasa hidupnya, karya-karya para pelukis lain, alat transportasi yang dipakainya dahulu, rumah yang ditinggalinya sampai sebuah sanggar yang saat ini dipakai untuk membina bakat melukis anak. Kompleks museum terbagi menjadi empat buah galeri dengan isi dan penataan yang memiliki ciri khas dan karakteristik yang berbeda.



- Galeri I

Pada galeri tersebut pengunjung dapat membeli tiket dan menjumpai pusat informasi. Mulai dari awal hingga akhir karirnya tergambarkan pada karya-karya yang dipamerkan pada galeri tersebut. Pada galeri ini juga terdapat beberapa benda yang berhubungan dengan perjalanan hidup Affandi seperti sepeda ontel, mobil sedan kuno, sandal jepit, kuas, ember, kain, sarung bermotif kotak-kotak, kliping berita koran, dan foto-foto kenangan Affandi, bahkan pipa cangklong kesayangannya. Selain itu, beberapa piagam penghargaan yang pernah diterima Affandi semasa hidupnya dan koleksi perangko PT. POS Indonesia seri gambar Affandi tahun 1997 juga turut dipamerkan.

- Galeri II

Galeri ini sebenarnya dikhususkan untuk memamerkan lukisan-lukisan karya Kartika Affandi. Namun, dalam perkembangannya, galeri ini pun digunakan sebagai ruang pamer koleksi lukisan museum dari beberapa pelukis kondang, seperti Basuki Abdullah, Popo Iskandar, Hendra, Rusli, Fajar Sidik, S. Sujoyono, Barli, Wahdi S, Bagong Kusudiarjo, Mochtar Apin, dan pelukis lainnya. Galeri ini mempunyai 2 lantai. Lantai pertama berisi lukisan-lukisan bersifat abstrak, sedangkan lantai kedua didominasi lukisan bercorak realis.

- Galeri III

Lantai pertama Galeri III ini dipergunakan sebagai ruang pamer karya lukis keluarganya, seperti lukisan-lukisan terbaru karya Kartika Affandi, putri Affandi. Dipamerkan pula lukisan Rukmini Yusuf dan Juki Affandi, dan lukisan sulaman dari kain wol karya Maryati, istri Affandi. Lantai kedua galeri ini digunakan sebagai ruang perawatan lukisan, sedangkan di lantai dasar difungsikan untuk ruang penyimpanan koleksi.

- Galeri IV

Galeri IV ini adalah ruang pamer berbagai lukisan karya Didit, cucu Affandi. Galeri ini terlihat menarik dengan langit-langitnya yang terbuat dari anyaman bambu.

Waktu kunjung Senin - Sabtu pukul 09.00 - 16.00 WIB (bulan puasa hanya sampai jam 15.00 ), Hari Minggu dan hari libur Nasional lainnya Museum Affandi hanya buka dengan permintaan khusus. Tiket masuk Wisatawan Asing Rp 50.000 (Free Softdrink dan Souvenir) dan Domestik Rp 20.000,-  (free softdrink). Akses menuju ke Museum ini sangat mudah karena dapat diakses menggunakan kendaraan pribadi maupun beberapa alternatif kendaraan umum seperti Trans-Jogja. Dari terminal Giwangan menggunakan bus kota jalur 7 atau 10.

Affandi Museum
Alamat: Jl. Laksda Adisucipto 167, Sleman 55281, Indonesia
Telepon:+62 274 562593
Jam Buka: Tutup hari Minggu

Dokumentasi Foto lainnya :

 
Kafe Affandi Museum
Lukisan Affandi dan Istri
Tempat Istirahat Favorit Affandi
Dari Ruang Terbuka Bawah ke Atas


{ 0 komentar... read them below or add one }

Post a Comment