Kuliner Sumatra Barat

Diposkan oleh Unknown on Friday, November 2, 2012

Provinsi yang beribu kotakan padang ini memiliki banyak sekali kuliner khas yang sudah sangat kita kenal dan sudah sangat mendunia. Salah satunya ini di sebabkan oleh banyaknya warung padang yang tersebar di hampir seluruh indonesia. Kita pasti sudah mengenal rendang (seperti dalam daftar kuliner indonesia), kuliner yang pasti kita temukan tiap masuk warung padang, tentunya masih banyak lagi kuliner khas sumatra barat yang lain.
Kuliner sumatra barat adalah :

 1. Rendang


salah satu masakan tradisional Minangkabau yang menggunakan daging dan santan kelapa sebagai bahan utama dengan kandungan bumbu rempah-rempah yang kaya. Masakan dengan citarasa yang pedas ini digemari oleh seluruh kalangan masyarakat, dan dapat ditemukan di seluruh Rumah Makan Padang di Indonesia, Malaysia, ataupun di negara lainnya. Masakan ini kadang lebih dikenal dengan nama Rendang Padang, padahal rendang merupakan masakan khas Minang secara umum.

2. Dendeng Betokak


Masakan padang kali ini bersumber dari Rumah masakan padang 'Lembah Anai'. Orang mengetahui Lembah Anai sebagai cagar alam yang terkenal keindahannya. Lembah anai yang berlokasi di Padang Panjang adalah cagar alam yang mempunyai air terjun yang cantik. Kecantikan panorama Lembah anai disajikan apik pada hidangan masakan padang yang ada di Rumah Makan Padang 'Lembah Anai'. Salah satu masakan padang yang menjadi primadona tentu saja dendeng batokok yang menjadi masakan khas Sawahlunto. Walaupun tidak dibakar namun tekstur daging dendengnya lunak berpadu dengan rasa gurih, asam dan pedas yang menyengat dari cabe. Saya menyukai hampir semua masakan padang.

3. Sate Padang


Sate Padang adalah sebutan untuk tiga jenis varian sate di Sumatra Barat, yaitu Sate Padang, Sate Padang Panjang dan Sate Pariaman. Sate Padang memakai bahan daging sapi, lidah, atau jerohan (jantung, usus, dan tetelan) dengan bumbu kuah kacang kental (mirip bubur) ditambah cabai yang banyak sehingga rasanya pedas.

Sate Padang Panjang dibedakan dengan kuah sate nya yang berwarna kuning sedangkan sate Pariaman kuahnya berwarna merah. Rasa kedua jenis sate ini juga berbeda. Sedangkan sate Padang mempunyai bermacam rasa perpaduan kedua jenis varian sate di atas.

B. Jajanan:
 
 1. Karupuak Sanjai


Karupuak Sanjai adalah sejenis peganan kerupuk dari singkong yang diparut tipis lalu digoreng dan diberi garam sebagai penyedapnya. Kerupuk ini amat populer sebagai makanan oleh-oleh khas kota Bukitinggi, Sumatra Barat Karupuak Sanjai Tawar adalah kerupuk sanjai yang tidak menggunakan lado(cabai)ataupun Gula merah melainkan hanya diberi garam Sumber.

Artikel Terkait :
Kuliner Aceh Darussalam

Kuliner Sumatra Utara 
Kuliner Riau
Kuliner Jambi
Kuliner Sumatra Selatan
Kuliner Bengkulu
Kuliner Lampung
Kuliner Bangka Belitung
Kuliner Banten
Kuliner Jakarta
Kuliner Jawa Barat
Kuliner Jawa Tengah
Kuliner Yogyakarta
Kuliner Jawa Timur
Kuliner Bali
Kuliner Nusa Tenggara Barat
Kuliner Nusa Tenggara Timur
Kuliner Kalimantan Barat 
Kuliner Kalimantan Tengah
Kuliner Kalimantan Timur
Kuliner Kalimantan Selatan
Kuliner Sulawesi Selatan
Kuliner Sulawesi Barat
Kuliner Sulawesi Tenggara
Kuliner Sulawesi Utara
Kuliner Sulawesi Tengah
Kuliner Gorontalo
Kuliner Maluku
Kuliner Papua

{ 0 komentar... read them below or add one }

Post a Comment